
Pemungutan suara Pemilihan
Kepala Daerah (Pilkada) serentak
Tahun 2024 telah selesai
dilaksanakan beberapa hari yang
lalu.
Masyarakat telah
menyalurkan aspirasinya melalui
surat suara sesuai haknya
Masyarakatpun dapat melihat
hasil perolehan secara mandiri
melalui website yang disediakan
oleh KPU
https://pilkada2024.kpu.go.id/
Namun sesuai tahapan Pilkada
berdasarkan peraturan yang
berlaku, hari ini dilaksanakan
Rekapitulasi Hasil Penghitungan
Perolehan Suara Pemilihan
Gubernur Jawa Timur serta Wali
Kota dan Wakil Wali Kota Madiun
Tahun 2024 Tingkat Kecamatan
Taman yang diawali dengan
Rapat Pleno Terbuka. Kegiatan
ini dihadiri oleh Camat Taman M.
Yusuf Asmadi, S.Sos., MM
Kapolsek, Danramil, Panwascam
PPK, PPS, dan saksi. Diharapkan
kegiatan ini dapat berjalan lancar
tanpa hambatan sehingga
diperoleh hasil yang akurat untuk
diproses di tahap selanjutnya